Apa itu Composer? Bagaimana cara install dan menggunakannya?


Bagi kebanyakan kalangan awam atau programmer tingkat pemula seperti penulis mungkin akan bertanya-tanya tentang apa itu composer? Bagi penulis composer dibutuhkan sebagai bumbu penyedap untuk website yang penulis buat, fungsinya adalah untuk menginstall suatu library yang dibutuhkan dalam pembuatan dan pengembangan web. Selama penulis mengembangkan website berbasis Yii Framework penulis selalu menggunakan composer untuk menginstall extension yang penulis butuhkan karena hampir kebanyakan extension Yii Framework (terutama Yii Framework 2.0) membutuhkan instalasi melalui Composer.

Setiap extension yang didownload melalui composer tidak menggunakan download tools seperti IDM dsb tetapi menggunakan script melalui "Command Prompt" , extension yang dibutuhkan akan langsung masuk kedalam proyek yang kita kembangkan serta kita hanya perlu memanggil fungsi yang dibutuhkan dan biasanya pengembang extension sudah memberi tahu cara untuk menggunakannya.

Tetapi kembali lagi pada pembahasan, bahwa untuk pengguna awam serta pemula PHP dan PHP Framework, Composer terlihat sedikit membingungkan jika belum terbiasa. Lalu bagaimana menginstall Composer? Instalasi Composer memiliki dua cara, yang pertama melalui executable dan yang kedua langsung melalui Command Prompt. Bagi pengguna Sistem Operasi linux sudah pasti menggunakannya langsung dengan script melalui terminal tetapi bagi pengguna sistem operasi sejuta umat (Windows) tentu akan lebih nyaman jika melalui executable meskipun juga bisa melalui Command Prompt. Jadi pembahasan kali ini adalah cara melakukan instalasi Composer di Windows, karena penulis sendiri belum memiliki pengalaman untuk menginstal Composer di Linux. Berikut cara instalasinya :

Cara pertama melalui Executable :
1. Kunjungi halaman getcomposer kemudian download "Composer-Setup.exe"
2. Jalankan Composer-Setup.exe ketika download selesai

Tampilan awal Instalasi Composer
Composer membutuhkan Command-Line PHP, pastikan sudah menginstall XAMPP

3. Jika diminta untuk memasukkan Proxy lewati saja, tetapi jika memiliki alamat proxy bisa dimasukkan disana

Jika baru pertamakali menginstall composer maka composer akan
menambahkan direktori php ke System Path Windows

4. Klik Install dan Tunggu hingga proses selesai
5. Ketika proses instalasi sudah selesai jalankan Command Prompt (CMD) dan jalankan perintah "Composer", jika muncul informasi tentang composer pada CMD maka Composer sudah terinstal.

Composer telah berhasil di Install

Cara kedua melalui Command Prompt :
1. Kunjungi halaman getcomposer atau bisa menggunakan script berikut :
php -r "copy('https://getcomposer.org/installer', 'composer-setup.php');"
php -r "if (hash_file('sha384', 'composer-setup.php') === '756890a4488ce9024fc62c56153228907f1545c228516cbf63f885e036d37e9a59d27d63f46af1d4d07ee0f76181c7d3') { echo 'Installer verified'; } else { echo 'Installer corrupt'; unlink('composer-setup.php'); } echo PHP_EOL;"
php composer-setup.php
php -r "unlink('composer-setup.php');"
Jalankan script tersebut satu/satu melalui CMD maka setelah itu akan tampil pesan bahwa composer sedang didownload dan akan diberitahu jika sudah instalasi telah selesai.

2. Biasanya ketika CMD dijalankan direktori CMD berada di C:/Users/nama_user dan disanalah tempat composer terdownload. Kemudian buat folder baru dengan nama Composer dan jalankan perintah berikut :
php composer-setup.php --install-dir=bin
Ganti dir=bin menjadi dir=Composer atau sesuai nama folder yang dibuat pada C:/Users/nama_users.

3. Arahkan CMD ke direktori Composer dan masukkan perintah berikut :
C:\bin>echo @php "%~dp0composer.phar" %*>composer.bat
Perintah tersebut digunakan untuk membuat batch file, ganti C:\bin dengan direktori Composer. Jika sudah masukkan perintah "Composer -V" untuk mengetahui apakah composer sudah berhasil di instal dan memeriksa versi Composer. Jika mengalami kesulitan dan bingung dari tutorial penulis, bisa mengikuti langkah instalasi melalui dokumen getcomposer .

Apa bedanya instalasi melalui executable dengan menggunakan CMD? Bedanya hanya bagi pengguna awam (pemula) dan level++ , pengguna awam (pertama kali) akan lebih mudah melalui executable karena tidak perlu mengatur direktori dsb, tetapi jika memang sudah terbiasa langsung menggunakan CMD maka langkah ini bisa menjadi optional.

Bagaimana cara menggunakan composer ?
Composer hanya bisa digunakan melalui CMD dan tidak berbasis GUI, misalkan web yang anda kembangkan menggunakan framework Yii :
1. Kunjungi halaman yii framework | extension untuk mencari extension yang dibutuhkan.
2. Misalkan membutuhkan extension date picker, kunjungi halaman berikut yii2-datepicker untuk informasi bagaimana cara menggunakannya.
3. Masukkan script berikut pada composer.json pada proyek web Yii anda :
"nex/yii2-datepicker": "*"
Setelah itu arahkan CMD pada direktori localhost/htdocs/nama_proyek_yii dan jalankan perintah berikut :
php composer.phar require "nex/yii2-datepicker" "*"
jika tidak bisa, gunakan perintah berikut :
composer require "nex/yii2-datepicker" "*"
Maka akan tampil halaman seperti berikut :


Maka file extension yang dibutukan akan didownload dan secara otomatis akan masuk kedalam direktori proyek web. Cara tersebut biasa penulis gunakan pada proyek web milik penulis dengan berbasis Yii Framework.

4. Pengguna hanya perlu memangil fungsi dari extension yang telah didownload via composer melalui informasi yang tersedia pada halaman extension tersebut.

Penulis tidak begitu mengetahui apakah cara tersebut dapat berhasil bagi pengembang web tanpa framework dan pengguna framework lain selain yii. Penulis sudah nyaman mengembangkan web berbasis Yii terlebih Yii 2.0 dan akan dijelaskan pada postingan-postingan selanjutnya. Terimakasih semoga bermanfaat
Bayu Radityo

Seorang lulusan teknik informatika yang senang dalam berbagi ilmu pengetahuan, dan membuat karya digital berupa photomanipulation dan digital drawing. instagram external-link

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama