Tipe data blob pada mysql

Tipe data blob (binary large object) pada mysql berfungsi untuk menyimpan data berupa file baik itu file gambar, pdf, musik hingga video. Ada beberapa jenis tipe data blob pada mysql yang dapat dilihat pada tabel berikut:
Tipe Data Keterangan Jangkauan
Bit Menyimpan data biner 64 digit
Blob Menyimpan data biner 216 - 1 byte
Tinyblob Menyimpan data biner 255 byte
Mediumblob Menyimpan data biner 224 - 1 byte
Longblob Menyimpan data biner’ 232 - 1 byte
Untuk menyimpan file tersebut kita tidak dapat melakukannya secara langsung dari command line mysql, kita hanya dapat menyimpan file ke database dengan bantuan program / aplikasi tambahan yang sudah diprogram untuk menyimpan data file ke database yang kemudian database akan menyimpan data berupa binary digit dari file tersebut, contohnya seperti program php sederhana yang penulis buat berikut untuk menyimpan data file:
Disana penulis dapat menyimpan file berupa image, audio, video dan dokumen, tentunya di sesuaikan dengan mime content type pada php disini, sedangkan contoh data yang tersimpan didalam database akan terlihat seperti berikut:
Namun berdasarkan salah satu jawaban penulis di stackoverflow mengatakan bahwa menyimpan file didalam database bukanlah sesuatu yang disarankan, jauh lebih baik menyimpannya didalam folder sistem atau menggunakan hosting CDN karena menurutnya untuk file gambar sendiri ukurannya lumayan besar sehingga berpotensi memberikan beban pada server database.
Kendati demikian kalian bisa melakukan riset terlebih dahulu apakah program/aplikasi yang sedang kalian kembangkan ingin menyimpan file kedalam database seperti cara diatas atau ke folder sistem. Penulis juga menyediakan source code php untuk menyimpan file ke dalam database, pastikan kalian telah menginstall xampp atau sejenisnya.

Referensi tambahan:
Stackoverflow - di akses pada 2 Mei 2021
Source code - di akses pada 2 Mei 2021
Bayu Radityo

Seorang lulusan teknik informatika yang senang dalam berbagi ilmu pengetahuan, dan membuat karya digital berupa photomanipulation dan digital drawing. instagram external-link

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama